Bagi kamu yang gemar membaca berita koran setiap hari, pastinya sudah tidak asing dengan istilah news item. Hal ini karena koran adalah bagian dari news item atau salah satu contohnya. Menjadi bagian kehidupan sehari-hari, informasi yang disajikan dalam koran adalah fenomena atau kejadian penting dan layak untuk menjadi berita.
Pengertian News Item
News item adalah suatu teks yang menyajikan informasi mengenai peristiwa harian. Perlu digaris bawahi bahwa peristiwa atau kejadian yang diberitakan harus memiliki konteks penting dan layak untuk diketahui banyak orang.
Adapun tujuan news item adalah memberitakan kejadian ataupun peristiwa yang penting dan layak untuk para audiens. Selain itu, peristiwa yang diberitakan bisa dari kejadian-kejadian yang baru saja terjadi.
Selain news item, kamu juga bisa mempelajari materi bahasa Inggris lainnya seperti Review Text atau Slang Bahasa Inggris
Struktur News Item
Setelah memahami pengertian dari news item, selanjutnya adalah struktur news item itu sendiri. Pada bagian teks jenis ini terdapat tiga struktur kebahasaan yang digunakan, yakni sebagai berikut:
Main event
Pada main event menjelaskan tentang kejadian inti yang dikemas dalam bentuk ringkasan atau summary. Bagian ini juga sering disebut sebagai newsworthy event.
Background event
Juga disebut sebagai elaboration, bagian ini menyajikan latar belakang suatu peristiwa, seperti lokasi kejadian hingga orang-orang yang terlibat dalam satu peristiwa.
Source
Terakhir adalah source yang biasanya memuat komentar, pendapat para ahli, hingga saksi kejadian dalam sebuah peristiwa yang diberitakan.
Ciri Kebahasaan
News item tentunya punya ciri ciri tersendiri yang membuatnya berbeda dari teks bahasa Inggris yang lain. Berikut adalah ciri ciri umum yang biasa ditemukan dalam news item :
- Bahasa yang cenderung padat dan singkat.
- Headline memuat informasi yang singkat.
- Fokus pada kejadian.
- Penggunaan saying verbs, seperti dikutip, dibacakan, memberitakan, dan lain sebagainya.
- Penggunaan action verbs, yakni penunjukan aktivitas pada kata kerja.
- Kata kerja yang menunjukkan waktu dan tempat banyak digunakan.
- Penggunaan material process.
Mempelajari penulisan news item bisa meningkatkan kemampuan tes IELTS writing
Tata Cara Penulisan News Item
Sudah paham mengenai news item melalui ulasan di atas, lalu bagaimana cara membuatnya? Berikut adalah langkah-langkah yang bisa diikuti dalam pembuatannya:
- Menentukan berita apa yang akan disampaikan. Pemilihan berita menjadi salah satu faktor penting dalam penulisan teks jenis ini, alangkah baiknya untuk menyajikan berita yang tengah hangat diperbincangkan masyarakat atau aktual. Semakin aktual beritanya akan semakin bagus.
- Guna menarik minat pembaca hingga membuatnya fokus, tulislah bagian inti berita pada awal naskah sehingga pembaca memiliki keinginan untuk membacanya lebih lanjut.
- Pentingnya penggunaan formula 5W + 1H pada isi berita, sehingga proses kejadian dalam berita akan terstruktur dan rinci.
- Narasumber berita hingga saksi mata harap untuk ditulis. Sebagai contoh, terdapat kejadian tanah longsor di sebuah desa, Kamu bisa menuliskan wawancaranya dengan warga yang telah melihat kejadian tersebut di awal.
- Setelah menyusun draft, Kamu bisa langsung untuk merangkai.
- Karena dimuat dalam Bahasa Inggris, Kamu bisa menuliskan Bahasa Indonesianya terlebih dahulu jika itu perlu kemudian menerjemahkannya ke dalam Bahasa Inggris. Namun, jika Kamu menghendaki langsung ke dalam Bahasa Inggris juga tidak masalah.
- Setelah selesai, jangan lupa untuk mengecek kembali teks yang sudah dirangkai seperti pada ejaannya
News Item
Berikut adalah beberapa contoh news item yang bisa menjadi Kamu perhatikan sebagai acuan penulisan:
Teks 1:
GOT7’s Jay B Solo Album Details
Debuting as the leader of GOT7 in 2014, Jay B and his colleagues decided not to renew their contract with JYP Entertainment. They agreed to start solo activities at various new agencies, including Jay B.
This year, Jay B is confirmed to be releasing his first solo album as a solo artist on August 26, titled SOMO:FUME through his new agency, H1gher Music. Has revealed 7 songs, which will later be sung by Jay B along with several other singers as a collaboration. His first single as a solo artist, Swith It Up will also be included in the list of seven songs on the new album.
Terjemahan:
Detail Album Solo Jay B GOT7
Debut menjadi leader GOT7 pada tahun 2014 lalu, Jay B dan rekannya memutuskan tak perpanjang kontrak dengan JYP Entertainment. Mereka sepakat untuk memulai aktivitas solo di berbagai agensi baru, termasuk Jay B.
Tahun ini, Jay B dikonfirmasi akan merilis album solo perdananya sebagai artis solo pada 26 Agustus mendatang bertajuk SOMO:FUME melalui agensi barunya, yakni H1gher Music. Telah mengungkapkan 7 lagu, nantinya akan dinyanyikan oleh Jay B bersama beberapa penyanyi lain sebagai kolaborasi. Single perdananya sebagai artis solo, Switch It Up juga akan masuk dalam daftar tujuh lagu di album baru tersebut.
Teks 2:
The Return of Tobey Maguire in Babylon
Famous for the hit film Spiderman, Tobey Maguire will soon return to the big screen through the film Babylon after a hiatus of seven years.
In Damien Chazelle’s film, Maguire will not only act but will also double as director. Telling Hollywood characters in the transition from silent films to talking films, Maguire will compete acting with Brad Pitt to Margot Robbie. Although the details of his role are uncertain, Maguire’s presence has been eagerly awaited by film fans for a long time.
Terjemahan:
Kembalinya Tobey Maguire di Film Babylon
Terkenal lewat film hits Spiderman, Tobey Maguire akan segera kembali ke layar lebar lewat film Babylon setelah vakum selama tujuh tahun.
Dalam film besutan Damien Chazelle, Maguire tidak hanya akan berakting tetapi juga akan merangkap sebagai sutradara. Mengisahkan para tokoh Hollywood di masa transisi film bisu ke film bicara, Maguire akan beradu akting dengan Brad Pitt hingga Margot Robbie.
Itu tadi ulasan mengenai news item dari pengertian hingga contohnya, perhatikan hal-hal di atas untuk memulai tulisan ya!
Leave a Reply